Desain yang Efisien dan Fungsional Untuk Ruang Tamu Minimalis

Banyak sekali keinginan yang muncul ketika sudah memiliki apa yang kita inginkan, seperti saat sudah memiliki rumah pastilah kemudian muncul untuk membuat dan memepercantik pagarnya,tamanya, kamarnya ataupun ruang tamunya. Desain ruang tamu minimalis menjadi desain ruang tamu paling diminati akhir-akhir ini. Memiliki referensi yang baik mengenai properti dan dalam hal mendesain sebuah tempat tinggal memanglah sangat membantu, desain rumah modern yang banyak beredar di internet membuat kita lebih mudah dalam mendapatkan ide, salah satunya untuk membuat desain untuk ruang tamu minimalis. Walaupun desain rumah keseluruhan bukan miinimalis, namun banyak pemilik rumah memilih desain minimalis untuk ruang tamunya. Jika anda sudah memiliki rumah dengan desain minimalis, seyogyanya ruang tamu anda juga menggunakan desain minimalis. Desain ruang tamu minimalis ini akan membuat keseluruhan desain interior rumah tampak sebagai suatu kesatuan dan merangkai keharmonisan interior yang baik. Untuk membuat desain ruang tamu minimals, anda bisa mendapatkan inspirasi dari contoh-contoh atau foto interior ruangan.

Pernak-Pernik Tambahan untuk desain ruang tamu minimalis

Jika anda memilih untuk meletakkan foto pernikahan anda dengan ukuran besar di dinding ruang tamu, jangan menambahkan foto atau lukisan lainnya di dinding ruang tamu tersebut. Dinding ruang tamu minimalis selalu indentik dengan permukaan yang kosong dan bersih. Sebuah foto keluarga dengan ukuran besar sudah cukup untuk ruang tamu minimalis anda. Dalam menerapkan desain ruang tamu minimalis, sah-sah saja jika anda ingin mewarnai dinding anda dengan beberapa warna yang tidak biasa seperti merah, kuning, hijau, atau biru; warna-warna yang “bold” dan berani. Namun gunakan untuk satu dinding saja, bukan untuk seluruh dinding yang ada. Jika warna bold sudah digunakan, jangan gantungkan hiasan tambahan di dinding. Dengan pewarnaan yang berani pada sebagian dinding ruang tamu, ini akan menjadikan dinding tersebut sebagai pusat perhatian.

Desain ruang tamu minimalis jauh dari kata ramai. Lupakan untuk menggunakan kursi-kursi ruang tamu berukiran rumit, baik ukiran bergaya Jawa ataupun Eropa. Kebersihan, kerapian, efisiensi, dan kepraktisan adalah kunci utama dalam desain yang harus dipegang teguh. Jika anda ingin membuat suasana ruang tamu sedikit hangat, gunakan karpet berwarna bold yang sama dengan korden berpotongan simpel penutup jendela. Misalnya: anda memilih warna merah maroon untuk korden dan karpet, atau sofa dan korden.

Furnitur Untuk Desain Ruang Tamu Minimalis

Untuk mendesain ruang tamu minimalis, anda tidak perlu sampai harus menyewa seorang desain interior, kecuali memang anda ingin sesuatu yang benar-benar unik dalam desain interior ruang tamu anda. Sebuah desain ruang tamu minimalis biasanya lebih fungsional daripada ruang tamu dengan konsep konvensional. Pada dasarnya, sebuah ruang tamu digunakan oleh pemilik rumah untuk menyambut tamunya, entah tamu tersebut adalah tamu bisnis atau tamu keluarga. Oleh karena tingkat visibilitasnya yang tinggi, banyak orang rela menghabiskan banyak dana dan tenaga untuk menciptakan ruang tamu yang terkesan mewah dan nyaman. Anda bisa mendapatkan kesan berkelas dan nyaman dengan menerapkan konsep minimalis, namun dengan biaya yang tidak terlalu mahal.

Akhir-akhir ini, sebuah ruang tamu digunakan untuk beberapa fungsi lainnya seperti ruang keluarga dan ruang TV. Namun walaupun fungsinya bertambah, sejatinya perabotan ataupun furnitur yang harus ada dalam sebuah ruang tamu biasanya adalah satu set kursi/sofa dan sebuah meja ruang tamu yang kecil dan pendek. Anda bisa menambah beberapa perabotan lain seperti rak untuk hiasan, karpet, cermin, dan jam dinding. Jika mau, anda bisa menambah foto keluarga untuk mempercantik desain ruang tamu minimalis anda, namun harus dibatasi dan tidak dalam jumlah banyak.

Masih banyak orang yang beranggapan bahwa desain minimalis identik dengan desain yang sangat sederhana dan cenderung membosankan. Faktanya, desain ruang tamu minimalis bisa juga dibuat berkelas dan fashionable, asalkan dengan pengaturan dan pemilihan furniture yang benar. Sebagai pemula, ada baiknya anda melihat sebanyak mungkin referensi dan contoh desain ruang tamu minimalis, sehingga anda bisa menerapkan beberapa hal dari contoh-contoh tersebut kedalam ruang tamu anda.Baiklah itulah tadi Desain yang Efisien dan Fungsional  Untuk Ruang Tamu Minimalis, jika masih emmbutuhkan informasi tambahan yang tentunya tidak kalah menarik bisa anda lihat Model Gambar Rumah 2 Lantai Minimalis Modern Terbaru 2015 dan juga informasi dalam Mendesain Ruang Tamu Bertema Interior Minimalis, semoga bermanfaat untuk experiment anda.


Bagikan ya: Facebook Twitter Google+

Desain yang Efisien dan Fungsional Untuk Ruang Tamu Minimalis

Posted by travienlacocina, Published at 11.25.

Comments Facebook :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar